Pamotan– Sebagai langkah upaya pencegahan terhadap penggundulan hutan dan mengantisipasi berkurangnya sumber mata air, pihak desa pamotan kemarin (26/1) mencanangkan gerakan penghijauan sekaligus pemberantasan sarang nyamuk di setiap rumah warga.

Apel pencanangan penghijauan dipimpin oleh camat Pamotan M. Mahfudz berlangsung dilapangan palapa pamotan.Dengan melibatkan seluruh unsur dan elemen yang ada di desa pamotan seperti Forkopincam, lembaga-lembaga desa, karang taruna, penyuluh kehutanan , PDAM dan warga setempat.

Camat pamotan M. Mahfudz mengatakan, pihaknya menyambut baik atas prakarsa program penghijauan dari pihak desa, harapannya kegiatan ini tidak sebatas dilaksanakan pagi ini saja tetapi bisa berkelanjutan.

“saya berharap program penghijauan ini biasa dilaksanakan secara berkelanjutan tidak semata-mata sebatas hari ini saja”, Katanya

Terpisah menurut keterangan Pj kepala desa pamotan M. Imron , apel pencanangan gerakan penghijauan dan pemberantasan sarang  nyamuk bertujuan untuk penyelamatan sumbermata air yang semakin hari semakin menipis. Acara dibarengkan dengan program Pemberantasan sarang nyamuk kepada warga desa Pamotan.

“, Program pencanangan gerakan penghijauan ini bekerjasama dengan BUMDes, dimaksudkan  untuk penyelamatan sumber mata air sekaligus mengantisipasi bahaya demam berdarah seiring datangnya musim penghujan.”ungkapnya.

Imron menyebutkan,dari sekitar 2500 pohon peneduh kesemuanya dibagikan kemasing-masing Rt dan RW yang ada di desa pamotan,untuk dibagikan ke warga yang membutuhkan untuk ditanam.(Affandi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *