Pembukaan pelatihan aplikasi eHDW dan eDMC oleh Camat Pamotan

PAMOTAN – Seluruh perwakilan Kader pembangunan manusia (KPM) dari 23 desa SE kecamatan Pamotan mengikuti Pelatihan Aplikasi Human Development Worker (eHDW) dan Aplikasi Desa Melawan Covid-19 (eDMC) pada Selasa pagi (21/07/2020) di pendopo dan Aula PKK Kecamatan setempat. Acara tersebut dihadiri oleh Teknisi dari Dinpermades, Camat Pamotan, kasi dan pendamping desa.

Dalam Pembukaan Pelatihan tersebut Camat Pamotan M. Mahfudz menyampaikan bahwasannya Ia sangat berterima kasih dengan adanya pelatihan ini, serta berharap supaya Desa dapat mengalokasikan Dana Desa untuk aplikasi eHDW dan eDMC dengan memfasilitasi Android sebagai sarana pengoperasian kedua aplikasi tersebut.

“Kemarin saya sudah mengingatkan pada Kepala Desa, kalau masih ada Dana agar dialokasikan untuk memfasilitasi kegiatan-kegiatan telekomunikasi, apalagi pengoperasian aplikasi eHDW dan eDMC membutuhkan Android generasi 5, jadi saya berharap Desa dapat memfasilitasi pelatihan ini.”Ungkap Mahfudz

Mahfudz juga mengingatkan pada Kader Pembangunan Manusia di Desa supaya mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa di era baru ini untuk tetap melakukan tatanan baru atau kebiasaan baru dalam pandemi wabah Covid-19.

“Saya harap untuk Kader-kader Desa di era baru ini tetap mematuhi protocol kesehatan, seperti memakai masker, jaga jarak, sering cuci tangan pakai sabun, dan yang penting jaga kesehatan.” Imbuhnya

Pelatihan aplikasi eHDW dan eDMC menghadirkan Narasumber dari Dinpermades yakni Priyono H.M yang memimpin pelatihan eDMC di Aula PKK Kecamatan dan Wahyono memimpin pelatihan eHDW di Pendopo Kecamatan setempat. (Ika/Fan/Dian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *