Pamotan – Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Pamotan Pada pagi tadi (22/12) menggelar kegiatan konsolidasi dan musyawarah di Pendopo Kecamatan setempat.
Pada kegiatan ini Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Pamotan yang diwakili K.H. Ahmad Toha menyampaikan bahwasanya menjadi takmir dan pengurus masjid adalah tugas mulia. Beliau juga mengingatkan kepada para takmir masjid dan penyuluh Dewan Masjid Indonesia se Kecamatan Pamotan agar menjalankan tugas dengan tulus.
“Saya mengingatkan pada takmir, dan penyuluh Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Pamotan agar menjalankan tugas dengan tulus, ikhlas, dan senantiasa khitmah pada masjid” Ungkap Beliau
Dalam kegiatan konsolidasi dan musyawarah ini Camat Pamotan M. Mahfudz juga mengingatkan kepada takmir dan pengurus masjid agar tetap mentaati protokol kesehatan dan tetap menghimbau kepada jamaah masjid untuk melaksanakan protokol kesehatan.
“Sudah banyak masjid di Kecamatan Pamotan yang mentaati protokol kesehatan seperti menyediakan tempat cuci tangan, menjaga jarak saat beribadah, tetapi takmir juga harus tidak henti-hentinya menghimbau jamaah agar tetap mentaati protokol kesehatan setidaknya memakai masker dan menjaga jarak minimal satu meter” Jelas Mahfudz
Sedangkan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pamotan Suryanto dalam konsolidasi dan musyawarah tersebut menjelaskan bahwasanya Dewan Masjid Indonesia setiap lima tahun sekali akan diadakan reorganisasi dan menyusun program kerja baik jangka panjang maupun jangka pendek.
“Setelah reorganisasi nanti, Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Pamotan akan menyusun program kerja guna menyelamatkan masjid di masa yang akan datang baik di segi kemakmuran masjid, juga di segi pemeliharaan masjid, tidak hanya masjid yang bermarga-megahan tetapi sepi tidak ada kegiatan sama sekali” Imbuh Suryanto
Pada acara inti dilakukan reorganisasi Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Pamotan telah terpilih H. Ahmad Haris selaku Ketua Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Pamotan Tahun 2020-2025. (Ika/Fan/Dian)