Pamotan – Ditengah Pandemi Covid 19 Pjs Bupati Rembang Imam Masykur berpesan kepada kepala desa untuk bisa mengarahkan alokasi dana desa maupun dana desa untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut disampaikan pada kegiatan rapat koordinasi lintas sektor Kecamatan Pamotan di pendopo setempat Kamis pagi (8/11).
Imam Masykur lebih lanjut mengatakan dampak adanya Covid ini diketahui banyak penghasilan masyarakat menurun. Khususnya mereka yang berprofesi pedagang benar- benar terdampak karena omset nya menurun.
Untuk itu Pjs Bupati meminta kepada kades untuk bisa mengarahkan alokasi dana desa atau DD Untuk peningkatan pemberdayaan masyarakat.
“Akibat adanya Covid ini penghasilan masyarakat menurun khususnya pedagang, kami harapkan kades untuk bisa mengarahkan alokasi ADD maupun DD untuk peningkatan pemberdayaan masyarakat, misalnya untuk pelatihan, pemberian modal, dengan skema diatur dengan bimbingan Pak Camat”, ungkapnya.
Selain itu Pjs Bupati mengapresiasi Kecamatan Pamotan ditengah kondisi Pandemi Covid lunas PBB hingga Oktober 2020 sudah mencapai 87,58 persen dan sudah tercapai sekitar 800 juta lebih dari target 925 juta lebih.
Sementara Camat Pamotan M. Mahfudz menyampaikan terima kasih kepada kades yg telah melunasi PBB didesanya.
“Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada kepala desa yang telah melunasi PBB. Bagi desa yang belum agar bisa dipacu untuk lunas PBB”, ucapnya.
Disampaikan pula dari 23 desa sudah ada 14 desa yang lunas PBB. Sedangkan 9 desa rata – rata baru menyetor 60 hingga 97 persen. Ia berharap sebelum Desember semua desa bisa melunasi PBB.
Pada kegiatan tersebut Camat Pamotan M.Mahfudz menyampaikan progres pembagunan di Kecamatan Pamotan baik fisik maupun non fisik disaat Pandemi Covid 19.
Paparan juga disampaikan Forkompincam dan kepala OPD di Kecamatan Pamotan.
Acara ditutup pisah sambut Danramil Pamotan dari Kapten INF. Rasiyono kepada Kapten INF. Mustamir.
Kapten INF. Rasiyono mendapatkan tugas baru menjadi Danramil Sluke. Sedangkan Danramil Pamotan Kapten INF. Mustamir sebelumnya menjabat Kasi Intel Kodim Rembang. (Ika/Fan/Dian)